Bakti BCA bersama KUANTA melaksanakan kegiatan pembukaan sekolah model bakti BCA di Wilayah IKN

Ibu Kota Nusantara (IKN), 23 Juli 2024. Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap tanggung jawab sosial perusahaan, BCA telah menyelenggarakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) di bidang pendidikan dengan nama program sekolah bakti BCA. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata terhadap peningkatan kualitas pembelajaran di IKN dan memperkuat sinergi antara dunia usaha dan pendidikan.

Kegiatan yang diadakan di SMAN 3 Penajam Paser Utara pada 23 Juli 2024 ini dihadiri oleh seluruh siswa dan guru. Program CSR kali ini mencakup beberapa inisiatif utama, yaitu:

  1. Penguatan sistem manajemen mutu sekolah
  2. Pemberdayaan SDM Guru
  3. Pengembangan potensi siswa 
  4. Perbaikan dan Pengadaan Sarana Prasarana
Hadir dalam pertemuan ini Vice President CSR BCA Bapak Kris biakto cahyo adi, kegiatan ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan BCA untuk mendukung pendidikan. “Kami percaya bahwa dengan memberikan akses kepada fasilitas yang lebih baik dan sumber daya yang memadai, kami dapat berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan di komunitas sekitar,” ujarnya.

Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari pihak sekolah. Kepala Sekolah Bapak Yusva, menyatakan bahwa program sekolah bakti bca ini sangat berharga untuk memajukan kualitas sekolah “Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh BCA. Ini adalah contoh baik dari kemitraan antara dunia usaha dan pendidikan yang dapat memberikan dampak positif bagi masa depan anak-anak kita,” katanya.

Dari kegiatan ini diharapkan SMAN 3 PPU dapat menjadi sekolah model yang unggul di bidang karakter, sains dan digital.

Media : Video Kegiatan Pembukaan Bakti BCA di SMAN 3 PPU

Kuanta adalah mitra yang berpengalaman dan tepercaya dalam mengembangkan program pendidikan CSR untuk berbagai perusahaan di Indonesia. Serta Kuanta juga telah berpengalaman dalam berkolabrasi dengan Kementerian Pendidikan, Dinas Pendidikan, yayasan, sekolah, hingga direktur pendidikan, Kuanta telah menjadi pilihan utama dalam layanan konsultasi pendidikan. Kuanta tidak hanya melayani pengurus yayasan, kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, dan tenaga pendidik lainnya, tetapi juga memberikan layanan konsultasi yang komprehensif, pelatihan, pengembangan manajemen, serta riset yang mendalam. Komitmen kami adalah mendampingi Anda secara berkelanjutan dalam perjalanan menuju menjadi lembaga pendidikan terbaik di Indonesia.


Temukan artikel kami yang lain di link berikut : Kumpulan Artikel Kuanta
Simak juga update terbaru dari kami melalui channel : youtube Kuanta Indonesia
Follow instagram kami di @kuantaindonesia

Bagikan Artikel :

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Pinterest

Pendidikan Berkarakter Membangun Generasi Emas

Pendidikan berkarakter adalah fondasi penting dalam membentuk generasi muda yang berintegritas. Di tengah perkembangan zaman yang serba cepat, tantangan moral dan etika semakin meningkat. Oleh ...
Read More →

Integrasi Teknologi Pendidikan dalam Metode Pembelajaran

Integrasi teknologi pendidikan kini menjadi bagian yang tak terpisahkan dari dunia pendidikan. Dalam jurnal terbaru yang membahas topik ini, diungkapkan betapa besarnya dampak positif yang ...
Read More →

Strategi Guru Profesional Menghadapi Pendidikan di Era Digital

Strategi Guru Profesional di era digital telah mengubah berbagai aspek , termasuk bagaimana pendidikan diselenggarakan. Teknologi kini menjadi bagian integral dalam proses belajar-mengajar. Sebagai guru ...
Read More →